Koranusang

Nokia Lumia 1020, Windows phone 8 menggunakan kamera 41 MP

Meski vendor ponsel lain sedang genjar-genjarnya memproduksi ponsel Android, berbeda dengan Nokia. vendor asal Firlandia itu lebih berfokus pada smartphone Windows Phone 8 miliknya. baru-baru ini terdengar kabar bahwa Nokia Lumia 1020 akan segera dirilis pada pasar global pada kuartal ke tiga tahun 2013 ini. ponsel mewah ini tidak bisa dipandang sebelah mata, karena memiliki spesifikasi tinggi seperti ponsel Android premium yang telah banyak beredar.

Samrtphone yang menggunakan Micro SIM untuk menjalankan koneksi jaringan dari GSM hingga LTE ini memiliki dimensi bodi 130.4 x 71.4 x 10.4 mm dengan bobot mencapai 158 gram. meki tidak terlalu tipis namun ponsel ini juga memiliki kelebihan lain pada sisi layar. tipe layar sentuh yang digunakan adalah AMOLED dengan diagonal 4.5 inci yang memiliki resolusi 768 x 1280 piksel dan kerapatan setiap pikselnya mencapai 332 ppi (piksel per inci). selain sudah mendukung multitouch, layar Lumia 1020 juga dibekali dengan teknologi PureMotion HD+ ClearBlack display yang diklaim memiliki ketajaman serta kecerahan maksimal. demi menjaga layar tetap baik, Nokia juga memberikan proteksi layar Corning Gorilla Glass 3.

tatanan suara juga tampak bagus dengan speaker stereo didalamnya. namun, keluaran suara akan lebih maksimal ketika digunakan headset atau speaker eksternal karena juga dibekali dengan teknologi Dolby Digital Plus dan Dolby headphone enhancement. dalam paket penjualannya, anda tidak akan mendapatkan memori eksternal karena tidak akan ada slot memori eksternal. namun, Nokai telah menyiapkan memori internal sebesar 32 GB.

Yang lebih menarik, adalah resolusi sensor kamera yang mencapi 41 MP, namun sensor efektif akan bekerja pada 38 MP saja. kamera priemer ini menggunakan lensa Carl Zeiss yang dikenal dengan ketajamannya. selain itu terdapat teknologi optical image stabilization, autofocus dan Xenon Flash. sedangkan fitur kamera yang ditawarkan seperti  ND filter, PureView technology, optical zoom, geo-tagging, face detection. kamera ini juga dapat merekam video hingga resolusi full HD 1080p dengan fitur optical zoom. bahkan ada pula kamera depan yang diberikan dengan resolusi sensor 1.2 MP.

Berpindah ke dapur pacu. ponsel pintar Nokia ini menggunakan prosessor Qualcomm MSM8960 Snapdragon Dual-core 1.5 GHz Krait dengan dukungan memori RAM semncapai 2 GB. menjalankan sistem operasi Microsoft Windows phone 8 dengan dukungan chip grafis Adreno 225 cukup memuat tampilan apik nan ciamik. sayangnya, dengan prosessor kinerja tinggi tersebut hanya di imbangi dengan kapasitas baterai 2000 mAh yang tidak dapat dilepas.

Harga 
Untuk harga dari Nokia Lumia 1020 akan dibandrol dengan kisaran harga $699 atau jika dirupiahkan maka Rp 7 jutaan.

Sumber - Remajatekno.com

0 Response to "Nokia Lumia 1020, Windows phone 8 menggunakan kamera 41 MP"

Posting Komentar

Page views

W3 Directory - the World Wide Web Directory